15 Cara Membuat 2 Toko di Tokopedia Tanpa Software Tambahan

Cara Membuat 2 Toko di Tokopedia – Menjadi seller di Tokopedia salah satu peluang baik untuk mengembangkan usaha online anda semua. Tak heran, jika sampai sekrang ini minat menjadi penjual di Tokopedia cukup tinggi.

Bahkan ada seller yang memiliki lebih dari satu toko dengan produk jualan berbeda antara toko pertama dan toko kedua. Nah yang menjadi pertanyaan, apakah bisa memiliki 2 toko? Jika bisa, apakah dapat menggunakan KTP sama untuk lakukan verifikasi.

Dari pengalaman dari beberapa penjual jika satu KTP masksimal bisa lakukan verifikasi 2 toko, hanya saja yang menjadi kendala cuma memiliki satu perangkat. Secara otomatis hanya bisa install satu aplikasi saja, terkecuali jika perangkat digunakan merk Xioami yang mana bisa dual app.

Tapi itu bukan menjadi sebuah masalah karena ada cara lain tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan ataupun dual app. Sehingga anda bisa BERJUALAN DI TOKOPEDIA lebih gampang, dan cara membuat 2 toko di Tokopedia lebih mudah.

Cara Membuat 2 Toko di Tokopedia Tanpa Software Tambahan

Sampai disini pasti anda penasaran terkait cara membuat 2 toko di Tokopedia tanpa menggunakan software tambahan. Untuk mengetahui lebih lanjut, silahkan simak ulasan dari Carabelanja.id sebagai berikut.

Syarat Membuat 2 Toko di Tokopedia

Syarat Membuat 2 Toko di Tokopedia

Sebelum lanjut ke pembahasan paling utama, terlebih dahulu kami informasikan beberapa syarat dan ketentuan harus dilengkapi. Agar lebih jelas dan detailnya, silahkan simak sebagai berikut.

  • Memiliki Nomor 2 nomor HP aktif
  • 2 alamat email valid
  • Identitas diri berupa KTP
  • Perangkat HP

Cara Membuat 2 Toko di Tokopedia

Selanjutnya tianggal membuat 2 toko di Tokopedia, secara otomatis pastinya disini anda sudah memiliki satu toko terverfikasi. Nah selanjutnya tinggal membuat toko yang kedua, untuk caranya silahkan simak sebagai berikut.

1. Buka Aplikasi Tokopedia

1 Buka Aplikasi Tokopedia 3

Langkah pertama buka aplikasi Tokopedia, lewat perangkat HP andorid, setelah itu cek toko pertama apakah sudah terverifikasi atau belum.

2. Buka Menu Broswer

2 Buka Menu Broswer

Setelah itu buka menu broswer lalu tinggal ketik Tokopedia agar bisa menampilkan aplikasi PWA pada home screen HP.

3. Pilih Menu Add to Home Screen

3 Pilih Menu Add to Home Screen

Kemudian klik tanda titik tiga pada bagian pojok kanan atas, lalu dilanjut klik Add to Home Screen.

4. Lakukan Refresh HP

4 Lakukan Refresh HP

Selanjutnya tinggal lakukan refresh HP sampai muncul aplikasi Tokopedia Lite muncul ke layar utama. Biasanya akan muncul dalam kurun waktu 1 sampai 2 jam, jadi harus bersabar menunggunya.

5. Buka Aplikasi Tokopedia Lite

5 Lakukan Refresh HP

Setelah muncul di layar HP, silahkan buka aplikasi tersebut dan cek apakah anda sudah login atau belum.

6. Klik Daftar Akun

6 Klik Daftar Akun

Kemudian tinggal buat akun Tokopedia kedua, disini anda bisa gunakan nama yang sama.

7. Pilih Menggunakan Email

7 Pilih Menggunakan Email

Setelah masuk ke menu daftar akun, silahkan pilih menggunakan email agar lebih mudah dan cepat.

8. Masukan Kode Aktivasi

8 Masukan Kode Aktivasi

Kemudian buka menu Gmail, cek apakah ada email masuk dari Tokopedia. Jika sudah ada silahkan klik dan lihak kode aktivasi, lalu masukan di kolom tersedia,

9. Klik Daftar

9 Klik Daftar

Sebelum klik Daftar, masukan nama lengkap dan kata sandi terlebih dahulu. Jika sudah semuanya, maka tinggal klik daftar.

10. Berhasil

10 Berhasil

Sampai disini anda sudah berhasil membuat akun Tokopedia, nah selanjutnya tinggal membuat toko kedua di Tokopedia.

11. Pilih Menu Akun

11 Pilih Menu Akun

Setelah masuk ke tampilan utama aplikasi Tokopedia Lite, silahkan pilih men Akun pada bagian pojok kanan bawah.

12. Klik Akun Toko

12 Klik Akun Toko

Nantinya anda diarahkan ke tampilan profil akun, nah disini anda tinggal klik Akun Toko.

13. Klik Buka Toko Gratis

13 Klik Buka Toko Gratis

Lalu langkah berikutnya tinggal tap menu Buka Toko Gratis.

14. Isi Informasi Toko

14 Isi Informasi Toko

Kemudian lengkapi informasi toko mulai dari nama toko, usahakan buat nama toko semenarik mungki. Setelah itu masukan nama domain toko, jika sudah klik Lanjut.

15. Berhasil

15Berhasil

Sampai disini anda sudah berhasil membuat toko kedua dan selanjutnya tinggal upload produk jualan anda.

Tips Jualan Online di Tokopedia

Tips Jualan Online di Tokopedia

Selain informasikan cara membuat 2 toko di Tokopedia menggunakan satu buah perangkat HP android, kami juga melengkapi tips jualan online di Tokopedia. Agar lebih jelas dan detailnya, silahkan simak ulasan sebagai berikut.

  • Aktifkan fitur bebas ongkir, ini dapat mempengaruhi penjual produk anda
  • Aktifkan semua jasa pengiriman tersedia
  • Buat promo diskon seperti potongan ongkir
  • Buat tampilan toko lebih menarik dengan memanfaatkan fitur dekorasi toko
  • Buat promosi iklan sesekali dua kali
  • Selalu upload foto produk baru berkualitas jernih
  • Setiap chat masuk segera balas secepat mungkin
  • Selalu menawarkan untuk membeli produk meski hanya sekedar bertanya via chat

FAQ

Berapa Masksimak KTP Bisa Untuk Verifikasi Toko di Tokopedia?

Satu KTP Maksimal bisa lakukan verifikasi 2 kali

Apakah Cara Diatas Aman?

Tentu saja aman, karena tidak melanggar syarat dan ketentuan dari Tokopedia

Dapatkan Saya Menjual Produk Sama di Kedua Toko Saya?

Ya tentu bisa

Nah seperti itulah tadi pembahasan lengkap mengenai cara membuat 2 toko di Tokopedia beserta cara jualan dan syarat yang bisa Carabelanja.id sampaikan. Semoga dengan adanya informasi seperti diatas dapat membantu anda semua yang sedang membutuhkannya.