√ Voucher Gratis Ongkir Shopee Tidak Bisa Digunakan

Voucher Gratis Ongkir Shopee Tidak Bisa Digunakan – Shopee salah satu perusahaan ecommerce terbesar di Asia Tenggara yang berkantor pusat di Singapura. Didirikan pada tahun 2015, kini nama Shopee lebih dikenal semenjak memperluas jangkaun di beberapa negara dan salah satunya di Indonesia.

Shopee juga lebih dikenal dengan toko online yang menawarkan promo gratis ongkir tanpa minimal belanja, nah dari sinilah kenapa banyak pengguna aplikasi toko online mulai beralih ke Shopee. Untuk saat ini perusahaan ecommerce satu ini sedang menggelar program tahunan 9.9 Super Shopping Day.

Yang lebih menariknya lagi dari Shopee 9.9, terdapat banyak sekali penawaran sangat menarik seperti gratis ongkir tanpa minimal belanja, Flash Sale 99, Tanam Pohon 9.9 dan masih banyak lagi. Tetapi semua itu terdapat syarat dan ketentuan agar bisa mendapat voucher gratis ongkir atau penawaran lainnya.

Dari sekian banyak pengguna Shopee, ada beberapa yang mengeluhkan kenapa voucher gratis ongkir di Shopee tidak bisa digunakan. Jika diantara kalian mengalami hal seperti tersebut, maka langkah paling utama harus dilakukan ketahui terlebih dahulu apa penyebabnya.

Solusi Voucher Gratis Ongkir Shopee Tidak Bisa Digunakan

Solusi Voucher Gratis Ongkir Shopee Tidak Bisa Digunakan 1

Seperti sudah Carabelanja.id sampaikan kepada kalian semuanya, setiap voucher gratis ongkir Xtra terdapat syarat dan ketentuan. Kalian dapat cek terlebih dahulu apakah voucher tersebut sesuai dengan kategori, terdapat logo free ongkir atau tidak. Jika kalian masih bingung mencari solusinya, maka dapat simak saja ulasan berikut ini.

Penyebab Voucher Gratis Ongkir Shopee Tidak Bisa Digunakan

Penyebab Voucher Gratis Ongkir Shopee Tidak Bisa Digunakan

Selain karena tidak terdapat logo free ongkir, ada beberapa penyebab lain kenapa voucher gratis ongkir Shopee tidak bisa digunakan. Berikut adalah beberapa peyebab tidak bisa menggunakan voucher gratis ongkos kirim.

  • Kategori voucher berbeda dengan produk yang kalian belanjakan, sebelum menggunakan voucher. Alangkah baiknya jika voucher tersebut dibaca akan syarat dan ketentuannya, apakah sesuai dengan produk yang kalian pesan atau tidak.
  • Selanjutnya bisa disebabkan karena terdapat minimal belanja, karena setiap toko memiliki ketentuan masing-masing dalam memberikan program gratis ongkir. Semisalnya minimal belanja Rp. 30.000, Rp. 50.000. Rp. 70.00 sesuai dari toko yang kalian pilih.
  • Kemudian dikarenakan mencapai limit harian penggunaan voucher telah habis, sebagaimana beberapa peusahaan ecommerce pasti memberikan limit penggunaan voucher gratis ongkir atau cashback per harinya.
  • Toko tidak menyediakan fitur free ongkir, dari sekian banyak seller di aplikasi Shopee memang tidak semua sudah aktifkan fitur tersebut. Sehingga pelanggan tidak bisa memakai voucher meskipun sudah memenuhi syarat dan ketentuannya.
  • Lalu penyebab berikutnya bisa dikarenakan salah pilih kurir pengiriman, hal ini terjadi karena pihak dari kurir juga memberikan promo gratis ongkir. Contoh saja expedisi pengiriman SHOPEE EXPRESS, J&T, JNE dan lainnya.
  • Penyebab lainnya bisa dikarenakan salah menggunakan metode pembayaran, biasanya voucher gratis ongkir memiliki ketentuan seperti dapat digunakan menggunakan metode pembayaran ShopeePay dan Shopee Paylater. Jadi selain metode tersebut, voucher tidak bisa digunakan.
  • Lalu yang terakhir bisa dikarenakan sistem sedang eror atau juga karena koneksi internet tidak stabil dan menyebabkan penggunaan voucher tidak bisa. Bahkan kalian juga tidak bisa melakukan pembayaran atau hal lainnya.

Solusi Voucher Gratis Ongkir Shopee Tidak Bisa Digunakan

Solusi Voucher Gratis Ongkir Tidak Bisa Digunakan

Setelah mengetahui apa penyebab kenapa tidak bisa menggunakan voucher gratis ongkir, maka kalian langsung mencari solusinya. Untuk solusinya terbilang sangat mudah, berikut ini beberapa solusi bisa kalian gunakan.

  1. Pastikan jika voucher sesuai dengan syarat dan ketentuan
  2. Periksa kembai kategori voucher sesuai dengan belanjaan
  3. Baca syarat dan ketentuan setiap toko jika ingin gunakan voucher gratis ongkir, biasanya terdapat minimal belanja
  4. Pastikan waktu penggunaan voucher tersebut, biasanya memiliki masa berlaku dan jam penggunaan
  5. Gunakan metode pembayaran ShopeePay atau Shopee Paylater

Call Center

Call Center Shopee

Jika dari semua solusi sudah kami sampaikan sudah kalian lakukan namun tidak berhasil juga, maka bisa ambil opsi menghubungi call center Shopee 24 jam di nomor 1500702.

FAQ

Dimana saya bisa melihat syarat dan ketentuan voucher?

Silahkan buka menu voucher saya, lalu klik voucher tersebut lalu akan muncul syarat dan ketentuan

Berapa limit harian pemakaian voucher Gratis ongkir?

Setiap pengguna memiliki limit pemakaian voucher gratis ongkir harian 2 voucher dan mingguan 3 voucher, maka pengguna bisa menggunakan sehari 2 kali dan seminggu 3 kali

Bagimana cara klaim voucher gratis ongkir?

Silahkan buka menu saya klik voucher, lalu pilih voucher yang kalian inginkan dengan cara klik Klaim

Sekiranya cukup sekian pembahasan kali ini yang bisa kami sampaikan kenapa tidak bisa menggunakan voucher Shopee. Mungkin cukup sekian informasi dari Carabelanja.id yang bisa kami sampaikan, semoga saja artikel seperti diatas dapat membantu kalian semua.