√ Apa Itu Shopee Mall 2024 : Syarat & Keuntungan

Apa Itu Shopee Mall – Siapa si yang tidak kenal Shopee? Kami yakin semua orang sudah memiliki akun dan sering berbelanja di marketplace tersebut. Ada cukup banyak keuntungan jika anda sering belanja di Shopee, bahkan tidak hanya bagi pengguna saja.

Setiap seller di Shopee juga merasakan kemudahan, kenyamanan dan keuntungan, apalagi Shopee selalu memberikan program-program sangat menarik. Selain ada fitur seller center Shopee, penjual berkesempatan besar bisa menjadi seller Shopee Mall.

Banyak sekali para seller ingin bergabung di Shopee Mall, pasalnya pada program tersebut memiliki keuntungan dimana produk diprioritaskan ketika pengguna mencari produk yang relevan. Bahkan diutamakan ketika ada promo terbaru dari Shopee, itulah salah satu alasan kenapa harus menjadi seller Shopee Mall.

Namun sebelum berniat menjadi seller Shopee Mall, kami sarankan untuk mengetahui semua persyaratan dari tipe produk, dokumen, badan usaha dan persyaratan oposionalnya. Adapun dalam proses daftar menjadi Shopee Mall membutuhkan proses cukup panjang karena ada banyak sekali tahap harus dilalui.

Apa Itu Shopee Mall

Tentunya cukup banyak seller penasaran dan ingin tahu lebih jelas apa itu Shopee Mall serta informasi lainnya. Nah, untuk mengetahui lebih lengkapnya dapat simak ulasan dari Carabelanja.id seperti berikut.

Pengertian Apa Itu Shopee Mall

Ada cukup banyak seller dari Shopee masih belum paham dengan apa itu Shopee Mall mulai dari produknya apa saja, fungsi dan keuntungannya. Nah, disini kami akan menjelaskan terlebih dahulu agar semua paham dengan fitur ini.

Shopee Mall adalah sebuah toko terpilih yang ada di aplikasi Shopee dimana dapat memberikan pengalaman berbelanja secara online terbaik bagi pembeli. Untuk menjadi penjual Shopee Mall juga tidak semudah BERJUALAN di Shopee pada umumnya, karena ada beberapa ketentuan.

Keuntungan Menjadi Penjual Shopee Mall

Keuntungan Menjadi Penjual Shopee Mall

Sebelum berlanjut ke pembahasan berikutnya, alangkah baiknya jika anda mengetahui terlebih dahulu keuntungannya. Untuk mengetahui itu semua, silahkan simak seperti berikut.

  1. Setiap seller Shopee Mall didampingi oleh Key Acccount Manager guna memandu dan memberikan saran dalam meningkatkan penjual lebih maksimal.
  2. Produk toko diprioritaskan pada tampilan halaman pencairan pada saat pengguna Shopee memasukan kata pencarian yang relevan dengan produk pada toko anda.
  3. Diutamakan untuk mengakses fitur/promo khusus bagi penjual Shopee Mall dengan tujuan meningkatkan penjualan di periode tertentu.
  4. Menjadi prioritas utama ketika ada promo terbaru dari Shopee dan mendapat informasi lengkap terkait promo tersebut.
  5. Memiliki hak dalam mengikuti program Shopee Marketing Solution yang mana sebuah kegiatan promosi dengan pilihan aset merketing sangat lengkap.

Tipe Produk di Shopee Mall

Tipe Produk di Shopee Mall

Adapun mengenai produk di jual pada fitur Shopee Mall tidak sembarangan, jadi pastikan terlebih dahulu apakah sesuai atau tidak. Jikapun belum paham, dapat simak tabel produk sebagai berikut.

Tipe MerkPersyaratan
Merk GlobalMinimal tersedia di 2 negara selain di Indonesia.
Produk harus dijual secara offline di luar negeri baik itu di Supermarket, pusat perbelanjaan, toko offline dan lain sebagainya
Merk yang Tersedia di Pusat Perbelanjaan/Mall ternamaProduk harus sudah terjual di pusat perbelanjaan/mall ternama dibeberapa kota besar
Pusat perbelanjaan modern/mall ternamaMemiliki lokasi di beberapa kota besar seperti Jabodetabek, Surabaya, Medan, Bandung, Semarang, Makassar, Yogyakarta.
Merk yang tersedia di pasar swalayan atau supermarket ternamaPastikan produk sudah dijual minimal dua lokasi/supermarket
Pasar Swalayan, Supermarket/HypermarketMemiliki cukup banyak jenis produk atau lebih dari 500 produk
Merk tersedia di pasaraya atau departement store ternamaMinimal produk sudah terjual di pasaraya atau departement store ternama
Pasaraya atau departement store ternamaProduk bukan berasal dari kategori makanan & minuman serta memiliki lebih dari 15 merek
Merek dimililiki oleh selebriti ternamaProduk asli miliki selebriti/influencer media sosial ternama
Merek PopulerMinimal merek sudah diliput minimal 5 media cetak/online/TV ternama

Syarat Bergabung Menjadi Shopee Mall

Mengenai persyaratan dalam bergabung menjadi seller di Shopee Mall sangat berbeda, karena kualitas toko dan produk memang benar-benar terbaik. Untuk mengetahui lebih jelas dan detailnya, silahkan simak informasi selengkapnya sebagai berikut.

Persyaratan Dokumen

Persyaratan Dokumen
  • KTP (Kartu Tanda Penduduk)
  • NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)
  • NIB (Nomor Induk Berusaha)
  • SIUP (Surat Izin Usaha Perdagangan)
  • HKI (Hak Kekayaan Intelektual)
  • Surat resmi penunjukan distributor dari pemilik produk kepada distributor untuk dijual pada e-commerce Shopee
  • Sertifikat BPOM
  • Sertifikat Depkes
  • Sertifikat Postel

Persyaratan Operasional

Persyaratan Operasional
  • Toko memiliki produk lebih dari 25
  • Toko memiliki presentase chat dibalas lebih dari 75%
  • Toko memiliki penilaian lebih dari 4.5
  • Toko memiliki lebih dari 1 pesanan
  • Toko memiliki tingkat pesanan tidak terselesaikan (Non-Fulfillment Rate/NFR) kurang dari 5%
  • Toko memiliki tingkat keterlambatan pengiriman (Late Shipement Rate/LFR) kurang dari 5%
  • Toko memiliki jumlah produk Pre-order kurang dari 20% dari total produk
  • Toko tidak memiliki poin penalti
  • Mengikuti standarisasi daftar produk Shopee Mall

Tipe Badan Usaha

Tipe Badan Usaha
  • PT
  • CV
  • Distributor
  • Firma
  • Koperasi
  • Persekutuan Perdata
  • Persekutuan Umum
  • Persero
  • Usaha Dagang
  • Individual

Biaya Admin di Shopee Mall

Biaya Admin di Shopee Mall

Selain beberapa poin penting seperti diatas, anda juga wajib untuk mengetahui biaya admin setiap produk terjual. Untuk lebih jelasnya, langsung saja simak perhitungan dan skema biaya admin Shopee Mall.

Biaya Admin Final Shopee Mall = (Hasil Produk dan atau voucher dsikon ditanggung oleh penjual Shopee Mall) x % Biaya admin final.

PembeliHarga Asli ProdukDiskon dari Shopee MallDiskon Voucher dari Shopee MallSubsisdi diskon dari ShopeeBiaya admin final (5%)Total Penghasilan
Pembeli ARp 100.000– Rp 2.000– Rp 10.000Rp 4.400Rp 83.600

FAQ

Siapa Saja yang Bisa Mendaftar Shopee Mall?

Semua orang, asalkan memenuhi syarat dan ketentuannya

Kenapa Toko Syaa Tidak Bisa Didaftarkan Shopee Mall?

program ini hanya berlaku bagi toko yang sudah dianggap memenuhi semua kriteria

Nah seperti itulah pemnbahasan lengkap megenai pengertian apa itu Shopee Mall dilengkapi dengan persyaratan dan keuntungan yang bisa Carabelanja.id sampaikan. Semoga saja dengan adanya informasi seperti diatas dapat membantu anda semua yang sedang membutuhkannya.